Berita  

Suami Tampar dan Siram Istri Pakai Air Panas, Emosi Korban Ngaku Janda Chatting dengan Pria Lain

Suami Tampar dan Siram Istri Pakai Air Panas, Emosi Korban Ngaku Janda Chatting dengan Pria Lain

panthic.net – Seorang suami di Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan tega menampar istrinya berulang kali.

Penganiayaan itu dilatarbelakangi cemburu.

Pelaku membaca chat korban dengan pria lain yang mengatakan korban seorang janda.

Selain itu, pelaku juga melihat ada tiga panggilan tak terjawab di ponsel istrinya.

M seorang ibu rumah tangga di Kota Lubuklinggau harus dilarikan ke rumah sakit karena ditampar dan disiram suaminya pakai air panas.

Akibatnya warga Kelurahan Lubuk Tanjung, Kecamatan Lubuklinggau Barat I ini harus menjalani perawatan serius karena menderita luka lemar di bagian tubuhnya.

Ibu berusia 44 tahun ini dianiaya suaminya karena diduga suami Bambang berusia 44 tahun terbakar api cemburu setelah melihat pesan chat istrinya dengan nomor tak dikenal.

Karena tak tahan mendapat Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang dilalaminya, M akhirnya memilih penyelesaian melalui jalur hukum.

  
Kapolres Lubuklinggau, AKBP Harissandi, didampingi Kasatreskrim, AKP M Romi dan Kasubag Humas, AKP Hendri, menjelaskan KDRT yang dialami korban terjadi di kediaman mereka, Selasa (22/3) lalu sekitar pukul 21.30 WIB malam.

Ceritanya berawal ketika tersangka melihat ada tiga kali panggilan tak terjawab dan membaca chat di WhatsApp (WA) di handpone (Hp) korban.



#Suami #Tampar #dan #Siram #Istri #Pakai #Air #Panas #Emosi #Korban #Ngaku #Janda #Chatting #dengan #Pria #Lain

Sumber : aceh.tribunnews.com

Exit mobile version