Berita  

Dikunjungi Ketua DPRK Pidie, Orangtua Gadis yang Dijual Sepupunya Berderai Air Mata, Berharap Pulang

Dikunjungi Ketua DPRK Pidie, Orangtua Gadis yang Dijual Sepupunya Berderai Air Mata, Berharap Pulang

Dikunjungi Ketua DPRK Pidie, Orangtua Gadis yang Dijual Sepupunya Berderai Air Mata, Berharap Pulang

panthic.net, SIGLI – Atika Abdurrahman (69) tak bisa menyembunyikan kesedihannya saat menceritakan kronologis putrinya yang menjadi korban perdagangan manusia (Human Trafficking).

Sudah bertahun-tahun ia tak pernah melihat wajah sang putri tercinta, WD, yang diduga dijual oleh sepupunya sendiri.

Bahkan tangisannya itu tak dapat terhenti kala mendapat kabar bahwa sang anak disiksa oleh majikannya di Malaysia.

Suasana kesedihan dan haru itu terjadi ketika Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Pidie, Mahfuddin Ismail bersama istri, Hetti Zuliani dan tim mengunjungi langsung rumah orangtua WD, di Caleue, Kecamatan Indrajaya, Pidie, Senin (30/5/2022).

Ketua DPRK Pidie, Mahfuddin Ismail (tengah) bersama istri, Hetti Zuliani (dua kiri) dan tim mengunjungi langsung rumah orang tua WD, Senin (30/5/2022). Turut di dampingi Cek Wan (kiri ujung) dan Kepala Desa Ulee Birah, Mustafa (dua kanan), dan paman korban (kanan). (FOR panthic.net)

Baca juga: Kisah Pilu Gadis Aceh di Malaysia, 10 Tahun Disiksa Majikan, Gigi Rontok Dipukul Dengan Sepatu

WD merupakan warga Kabupaten Pidie yang menjadi korban perdagangan manusia (Human rafficking), yang diduga dijual oleh sepupunya sendiri.

Kabar penemuan WD pertama kali dilaporkan oleh Ketua Sosialisasi Ummah Bansigom Aceh (SUBA), Tgk Bukhari Ibrahim, Minggu (29/5/2022) malam.

“Semalam saya langsung melakukan komunikasi dengan Pemred Serambi Indonesia, Pak Zainal dan Ketua YARA Aceh untuk menceritakan kasus ini,” kata Mahfuddin.

Setelah itu, dirinya langsung berkomunikasi dengan Tgk Bukhari Ibrahim untuk menanyakan perkembangan lebih lanjut.

“Maka tadi pagi saya langsung mendatangi langsung ke rumah WD yang berada di Kecamatan Indrajaya dan di terima langsung oleh orangtuanya,” katanya.



#Dikunjungi #Ketua #DPRK #Pidie #Orangtua #Gadis #yang #Dijual #Sepupunya #Berderai #Air #Mata #Berharap #Pulang

Sumber : aceh.tribunnews.com