Berita  

Nissan dan Mitsubishi Luncurkan Mobil Listrik Mini Murah, DIbandrol Rp 200 Jutaan

Nissan dan Mitsubishi Luncurkan Mobil Listrik Mini Murah, DIbandrol Rp 200 Jutaan

panthic.net, TOKYO – Pabrikan Jepang, Nissan dan Mitsubishi mulai meluncurkan mobil listrik mini  untuk pasar otomotif Negeri Sakura.

Mobil itu, Nissan Sakura dan Mitsubishi eK X EV dengan tujuan memanfaatkan permintaan domestik yang besar untuk segmen mobil mini dengan meluncurkan varian mobil listrik (EV) baru.

Kendaraan mini mencakup sekitar 40 persen dari penjualan kendaraan di Jepang, lansir Autonews, Sabtu (21/5/2022).

Tetapi kehadiran EV hanya sedikit, terhitung hanya 1,7 persen dari total permintaan mobil penumpang Jepang.

Dua mobil mini bergabung dengan Toyota C+Pod dua tempat duduk sebagai satu-satunya mobil listrik mini di pasar penumpang.

Mitsubishi juga menjual kendaraan komersial mobil listrik yang disebut Minicab MiEV.

Sakura merupakan mobil listrik pertama Nissan di segmen ini.

Mobil Listrik mini Nissan Sakura

Baca juga: Mobil Listrik Murah Berbandrol Rp 200 Jutaan Akan Diproduksi Oleh Nissan dan Mitsubishi

Mitsubishi mempelopori teknologi dengan i-MiEV yang sekarang dihentikan, sebuah mobil mini EV yang diluncurkan pada 2010.

Honda mengatakan pada April 2022 lalu, sedang mengembangkan platform EV baru yang menargetkan segmen kendaraan mini.

Untuk Nissan, Sakura merupakan EV murni ketiga di lineup setelah hatchback Leaf dan baru-baru ini merilis crossover Ariya.



#Nissan #dan #Mitsubishi #Luncurkan #Mobil #Listrik #Mini #Murah #DIbandrol #Jutaan

Sumber : aceh.tribunnews.com

Exit mobile version